Breadboard Arduino: Pengertian, Prinsip Kerja, dan Jenisnya
Bagi orang yang sudah akrab dengan dunia elektronika tentunya sudah paham dengan fungsi breadboard Arduino.
Tetapi bagi para pemula, masih banyak yang belum paham tentang fungsi dari breadboard. Maka dari itu, dalam artikel ini saya akan memberikan penjelasan breadboard secara detail seputar pengertian, fungsi, dan cara kerjanya.
Apa fungsi breadboard dalam pembuatan rangkaian? Fungsi breadboard adalah sebagai konduktor listrik tempat melekatkan kabel jumper atau header pin male agar arus listrik dari komponen satu ke komponen lainnya bisa saling terdistribusi.
Agar lebih terurut, mari kita bahas apa itu breadboard dalam poin-poin berikut ini.
Pengertian Breadboard
Definisi breadboard Arduino adalah sejenis papan roti yang biasanya
digunakan untuk membuat prototype rangkaian elektronik. Beberapa orang kadang
menyebutnya project board atau bahkan protoboard (prototype board).
Pada dasarnya breadboard adalah board yang digunakan untuk membuat rangkaian elektronik tanpa harus merepotkan pengguna untuk menyolder.
Biasanya papan breadboard ini digunakan untuk membuat rangkaian elektronik sementara untuk tujuan uji coba atau prototype.
Sehingga arus dari satu komponen bisa terdistribusi dengan baik sesuai keinginan ke komponen lain tanpa harus merepotkan pengguna untuk melakukan penyolderan atau melakukan bongkar pasang.
Salah satu kelebihan tersendiri dari penggunaan breadboard adalah komponen-komponen yang telah dirakit tak akan rusak dan mudah untuk dibongkar pasang. Ini karena papan breadboard merupakan papan tanpa solder (solderless).
Sekilas, breadboard kelihatan seperti papan plastik yang memiliki
banyak lubang-lubang di atasnya dengan posisi membentuk pola tertentu.
Bila diperhatikan lebih dekat maka kamu akan melihat beberapa deretan huruf, angka, dan perpaduan keduanya pada bagian atas breadboard. Tepatnya di dekat lubang koneksi.
Fungsi deretan huruf, angka dan perpaduannya tersebut adalah sebagai titik kordinat untuk memudahkanmu dalam memosisikan kabel jumper di breadboard.
Untuk menghubungkan antara satu lubang dengan lubang yang lain, maka di bagian bawah lubang tersebut terdapat logam konduktor listrik yang diposisikan secara khusus.
Ini berguna untuk memudahkan pengguna dalam membuat rangkaian. Logam konduktor yang ada di dalam breadboard umumnya seperti ini:
Kira-kira posisi logam jalur breadboard bisa digambarkan sebagai berikut:
Berdasarkan gambar di atas, fungsi dari masing-masing jalur koneksi pada breadboard dengan keterangan warnanya yaitu sebagai berikut:
Jangan Lewatkan:
Pada dasarnya breadboard adalah board yang digunakan untuk membuat rangkaian elektronik tanpa harus merepotkan pengguna untuk menyolder.
Biasanya papan breadboard ini digunakan untuk membuat rangkaian elektronik sementara untuk tujuan uji coba atau prototype.
Fungsi Breadboard
Seperti yang dibahas di awal bahwa kegunaan breadboard yaitu sebagai media penghantar (konduktor listrik) sekaligus tempat kabel jumper dilekatkan.Sehingga arus dari satu komponen bisa terdistribusi dengan baik sesuai keinginan ke komponen lain tanpa harus merepotkan pengguna untuk melakukan penyolderan atau melakukan bongkar pasang.
Salah satu kelebihan tersendiri dari penggunaan breadboard adalah komponen-komponen yang telah dirakit tak akan rusak dan mudah untuk dibongkar pasang. Ini karena papan breadboard merupakan papan tanpa solder (solderless).
Gambar Breadboard
Bila diperhatikan lebih dekat maka kamu akan melihat beberapa deretan huruf, angka, dan perpaduan keduanya pada bagian atas breadboard. Tepatnya di dekat lubang koneksi.
Fungsi deretan huruf, angka dan perpaduannya tersebut adalah sebagai titik kordinat untuk memudahkanmu dalam memosisikan kabel jumper di breadboard.
Cara Kerja Breadboard
Secara singkat, papan breadboard bisa dideskripsikan sebagai papan yang memiliki lubang koneksi berdasarkan pola tertentu.Untuk menghubungkan antara satu lubang dengan lubang yang lain, maka di bagian bawah lubang tersebut terdapat logam konduktor listrik yang diposisikan secara khusus.
Ini berguna untuk memudahkan pengguna dalam membuat rangkaian. Logam konduktor yang ada di dalam breadboard umumnya seperti ini:
Kira-kira posisi logam jalur breadboard bisa digambarkan sebagai berikut:
Berdasarkan gambar di atas, fungsi dari masing-masing jalur koneksi pada breadboard dengan keterangan warnanya yaitu sebagai berikut:
- Jalur warna merah, digunakan untuk menempatkan pin 5V atau kutub positif dari Arduino untuk dihubungkan ke kutub positif komponen lain.
- Jalur warna biru, digunakan untuk menempatkan pin GND atau kutub negatif dari Arduino untuk dihubungkan ke kutub negatif komponen lain.
- Jalur warna hijau, digunakan untuk menempatkan pin digital dari Arduino untuk dihubungkan ke komponen lain.
Jenis-jenis Breadboard
Beberapa ukuran breadboard yang tersedia di pasaran antara lain:- Mini Breadboard, yaitu jenis yang paling kecil diantara semua breadboard dan memiliki sekitar 170 titik koneksi.
- Medium Breadboard, yaitu jenis breadboard ukuran sedang yang kadang juga disebut half breadboard karena memiliki ukuran dan jumlah titik koneksinya setengah dari jumlah titik koneksi breadboard ukuran besar. Yaitu 400 titik koneksi. Kamu bisa membelinya disini.
- Large Breadboard, yaitu jenis yang ukurannya paling besar diantara semua jenis breadboard dan memiliki sekitar 830 titik koneksi. Kamu bisa mendapatkannya disini.
Penutup
Demikianlah penjelasan dari saya seputar fungsi breadboard Arduino. Semoga apa yang saya sampaikan ini bisa bermanfaat bagi kawan sekalian. Jika ada yang ingin ditanyakan, tak usah sungkan untuk meluapkan semuanya di kolom komentar.FAQ Breadboard:
Breadboard artinya
Jika diterjemahkan menurut arti katanya, breadboard artinya papan roti.Fungsi project board
Sebagai media untuk menyatukan sambungan arus listrik tanpa harus menyolder.Pengertian project board
Project board adalah nama atau sebutan lain dari breadboard.Pengertian protoboard
Protoboard adalah suatu jenis papan yang digunakan untuk membuat prototype rangkaian elektronik. Nama protoboard itu sendiri adalah singkatan dari prototype board.Cara menggunakan breadboard
Cara penggunaan breadboard adalah dengan mencolokkan kabel jumper pada lubang-lubang yang terdapat di papan.Papan rangkaian elektronika dalam membuat rangkaian sementara tanpa harus ada penyolderan disebut
BreadboardJangan Lewatkan:
Posting Komentar untuk "Breadboard Arduino: Pengertian, Prinsip Kerja, dan Jenisnya"